Sabtu, 25 Maret 2017

Review Kosong: Ai Wa Chitto Mo Rakuja Nai


Ai Wa Chitto Mo Rakuja Nai
Pengarang: Kiriyu Kiyoi
Genre: Yaoi
Status: Completed

Saya iseng membacanya saat lagi mencari-cari manga yaoi lol, dan tidak disangka ternyata teman fujoshi saya juga ada yang pernah membacanya. Ceritanya tentang seorang cowok bernama Koga yang bekerja di perusahaan yang melayani service apa aja (???) terus ia dipanggil ke rumah Kamiyama, seorang novelis terkenal yang setahun belakangan ini belum nulis cerita apapun.
ciee
source: pribadi

Nah, Koga dipanggil ke sini untuk membantu si sensei ini nulis. Caranya dengan "making love" LMAOOOO
strike!
source: pribadi
source: google


Jadi si sensei gak bisa nulis kalo gak making love, jadi sehabis mereka begituan, nanti tau-tau si sensei ngeloyor pergi dan mengurung dirinya buat nulis. Sadis emang haha.

source: google


Awalnya saya kira si sensei itu seme karena dari kata-katanya yang nyelekit dan sikapnya yang super dingin meskipun tampangnya oke, tapi ternyata dia ukenya. Yang paling bikin lucu lagi, editor si sensei yang super keren itu dan pernah mengatakan pada si Koga, kalau dia gak gituin si sensei, si editor yang akan maju. Tapi belakangan diketahui kalo si editor UKE. Ya ampun xD
dia uke ;;;
source: google


Lumayan menghibur sih ya manga ini, tapi terlalu singkat jadi alurnya juga kesannya dipaksakan gitu aja. Kurang bumbu istilahnya kali ya, tapi ya lumayan deh untuk sebagai bahan bacaan di kala bosan.

Score: 3/5

Alasan harus baca manga ini: Saat bosen dan gak ada bahan bacaan.

cielah duh bapak
source: pribadi

Review Kosong: Bastard

kyun dan jin
source: google

Bastard
Pengarang: Young chan hwang dan Carnby Kim
Genre: Horror, Psychological
Status: Completed


Saya membacanya karena saran beberapa orang di grup KS. Saya pun penasaran dan kemudian mencarinya. Hmm, apa ya. Komik ini kadang membuat saya berputar otak untuk menemukan yang mana sih kenyataan sebenarnya. Haha.
source: google

Ceritanya tentang Jin Seon, cowok SMA yang suka dibully karena tubuhnya yang super lemah dan salah satu matanya yang menggunakan mata kaca. Jadi ayah Jin itu adalah seorang pembunuh berantai yang mengincar perempuan dan Jin adalah pancingannya.
kyun mengingatkannya pada seseorang ataukah ayahnya Jin pedophil? lol
source: pribadi

Pada suatu hari, ayah Jin tertarik dengan seorang gadis Kyun, anak pindahan yang menolong Jin saat dibully dan satu-satunya orang yang menganggap Jin itu temannya. Semenjak itu, Jin pun berusaha melindungi Jin dari ayahnya.
kyun baik banget ;;
source: pribadi


Dan endingnya.... *SPOILER WARNING* benar-benar di luar dugaan saya. Banyak yang bilang, 'aku nangis baca endingnya', 'endingnya sedih banget', saya sempat ragu sama statement itu tapi ternyata endingnya emang sedih banget. Semua yang saya pikirin tuh beda jauh dengan kenyataannya. Sang pengarang beneran mampu memutarbalikkan fakta dan mengaduk-aduk perasaan pembaca. Sumpah, keren banget. Dan ya, saya akui saya HAMPIR mau menangis baca endingnya. Habisnya bener-bener sedih banget aaaaakkkkk Y-Y
source: google

Saya sempet mau bocorin gara-gara temen saya minta ceritain endingnya, tapi lebih baik baca sendiri aja ya.
sa ae
source: google

Score: 4.5/5
Alasan harus baca ini: Yang suka horror, psychological thriller, ini sumpah keren banget.
smirk
source: google

Selasa, 21 Maret 2017

Review Kosong: Jackass! – Sawatte Ii tte Dare ga Itta yo?

source: google

Jackass! – Sawatte Ii tte Dare ga Itta yo?
Pengarang: Scarlet Beriko
Genre: Yaoi, Comedy, Drama, Romance, School Life, Smut
Status: Completed

Sekali lagi, saya mengetahui ini karena rekomendasi seorang teman ketika saya kehabisan bahan bacaan (ya, teman yang sama). Ia memberitahukan manga ini karena berhubungan dengan fetish. Saya juga tidak tau kenapa sedang tertarik dengan manga yang ada fetishnya (LMAO).

Bercerita tentang cowok bernama Hara Keisuke yang pada suatu hari tidak sengaja menggunakan pantyhouse milik kakaknya saat sedang memakai celana olahraganya. Hal tersebut diketahui oleh teman baiknya, Shinoda yang ternyata adalah pantyhouse fetish. Shinoda yang terpikat dengan pantyhouse yang dikenakan oleh Keisuke pun jatuh hati. Ia kerap memanfaatkan situasi dengan mentraktir atau membelikan barang pada Keisuke agar bisa melihat Keisuke dengan balutan pantyhouse.

source: pribadi

Lucu banget manga ini, terutama raut muka Shinoda saat melihat Keisuke yang mengenakan pantyhouse. Keisuke sendiri bisa dibilang tipe tsundere dan straight. Ia sama sekali menyangkal perasaannya pada Shinoda tapi justru melukai dirinya sendiri. Tapi di samping itu saya salut sama kakak perempuannya Keisuke yang sangat peduli pada Keisuke dan ingin Keisuke menikmati masa remajanya meskipun kondisi keluarga mereka kurang. Keisukenya aja yang keras kepala, inginnya membantu perekonomian keluarga terus-_-

Tokoh favorit saya adalah Katsumi-chan! Kenapa? Karena muka dia uke banget tapi ternyata berjiwa seme. Meskipun ada perdebatan dengan kawan-kawan fujoshi saya tentang posisi Katsumi-chan, tapi saya tetap beranggapan kalau Katsumi-chan itu uke. Kawan fujoshi saya mengatakan kalau ia seme karena dia dominan dan controller, tapi menurut saya dia uke karena dia sering menunjukkan sifat uke yang ingin dimanja banget. Oke, dia emang uke tapi mempunyai jiwa seme sama seperti saya (lol).

 Saya suka Katsumi-chan dengan senseinyaa! Saat berada di pertengahan chapternya, dalam kisah Katsumi-chan ada orang ketiga. Saya sudah mewanti-wanti kalau Katsumi-chan tidak bersama dengan sensei, saya tidak mau melanjutkan membaca manga ini. Tapi ternyata endingnya cukup memuaskan karena Katsumi-chan akhirnya kembali ke pelukan sensei. Tapi porsi kisah mereka dikit banget-_- padahal saya suka.
  
source: google
Score: 4/5

Alasan baca manga ini: Sekali lagi, fetish...

Review Kosong: Shiri Fechi Nanka ni Sukarete Tamaru Ka

source: google

Shiri Fechi Nanka ni Sukarete Tamaru Ka
Pengarang: Shidatsu Takayuki
Genre: Yaoi, Comedy, Smut
Status: Completed

Saya membacanya karena rekomendasi seorang teman saat saya iseng menanyakan padanya manga yang menceritakan tentang seorang yang fetish. Ceritanya tentang seorang cowok bernama Amemiya yang memiliki bokong yang montok. Pada suatu hari, tiba-tiba saja ia mengalami pelecehan seksual karena bokongnya itu dan ditolong oleh seorang cowok tampan lainnya yang bernama Arashiro. Ternyata mereka satu sekolah dan sejak saat itu Arashiro malah jadi tergila-gila dengan bokongnya Amemiya. LOL

Saya baca manga ini ngakak banget. Mereka lucu banget, apalagi reaksinya si Arashiro kalau lihat bokongnya Amemiya.

Seperti yang sudah saya tulis, genrenya smut dan yaoi, jadi kalau bukan fujoshi lebih baik jangan baca manga ini karena nanti malahan jadi geli sendiri.

Saya suka sih karakternya Amemiya tapi sebagai cowok kayaknya dia lembek banget, masa pas dipegang-pegang sama orang, dia diem aja nunggu ditolongin-_- ya oke saya tau dia uke.

source: google


Padahal saya penasaran dengan Kanae, teman sekamar Arashiro yang berambut hitam dan berkacamata itu. Dia evil master banget dan sepertinya sadist. Saat hubungan Amemiya dan Arashiro lagi awkward, dia tiba-tiba aja bilang teman sekamarnya Amemiya kalau Arashiro dan Amemiya lagi berantem. Berkat petunjuk (sesat) dari Kanae, mereka berdua dikunciin di kamar untuk berbaikan. Tapi ya taulah apa yang terjadi saat butt-fetish ketemu pemilik bokong indah? HAHAHA.

Engga, mereka gak ngapa-ngapain kok. Arashiro megang bokong Amemiya aja.

Score:4/5


Alasan baca manga ini: Karena ceritanya lucu dan cocok untuk yang suka sama butt-fetish.

source: pribadi